Kategori

HEADLINE NEWS

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Bupati Sintang Menghadiri Penancapan Tiang Pertama GKE Petra Sintang

www.wartajurnalis.com
Sintang. Bupati Sintang, dr. Jarot Winarno, M. Med.Ph bersama Ketua DPRD Sintang, Jeffray Edward, SE.,M.Si menghadiri penancapan tiang pertama Gereja GKE Petra Sintang di Jalan PKP Mujahidin, Jumat (28/07/2017).
Bupati Sintang menyatakan pembangunan gereja ini sangat penting. Hal ini mengacu pada visi pemerintahan untuk mewujudkan masyarakat Sintang yang religius. “hal tersebut dapat dicapai dengan menyediakan sarana dan prasarana yang memadai, salah satunya adalah gedung ibadah,” kata dr. Jarot.
“dalam perjalanan kami, dari Nanga Kelapan sampai ke Nalai semua masyarakat mengeluhkan rumah ibadah yang belum ada atau belum selesai di bangun,”ungkap Bupati Sintang. “Harus ada dana yang memadai yang kita alokasikan untuk pembangunan sejumlah rumah ibadah di Sintang,” tambahnya. Selain gedung, untuk mendukung religiusitas masyarakat Sintang perlu juga didukung dengan sarana lain seperti sound sistem, LCD proyektor dan lain sebagainya. “juga pendanaan untuk berbagai kegiatan bersama seperti rakerda atau perayaan bersama,” sambung dr. Jarot lagi.
Bupati Sintang menyampaikan juga bahwa gereja GKE ini berada di kawasan strategis kota Sintang. “gereja ini tentunya akan icon sintang juga, berhadapan dengan ini sedang dibangun kantor Bank kalabr yang sangat megah, di ujung jalan ada area terbuka hijua taman tugu bi dan taman entuyut sebagai ruang aktivitas bersama masyarakat,” pungkasnya. Setlah emnyampaikan sambutannya, Bupati Sintang menancapkan tiang pertama pembangunan gedung Gereja GKE Petra dengan menggunakan mesin.
Ketua Jemaat GKE Petra Pdt. Libertus Aki Apo menyampaikan penancapan tiang pertama ini berarti bahwa gedung ini tidak memadai lagi untuk ibadah minggu, hal ini karena tingginya gairah umat untuk beribadah. Faktor lain, karena meningkatnya masyarakat urban. “GKE ini besar populasinya di Tebidah banyak orang Tebidahnya sekarang tinggal di Sintang,” katanya sambil tersenyum. Keberadaan gedung gereja yang berada di jalan protokol kabupaten sehingga orang-orang baru yang belum tahu situasi Sintang sering kali hadir di ibadah GKE yang gedung gerejanya mudah ditemukan.
Aki juga menyebutkan bahwa kondisi pondasi bangunan lama kurang begitu kokoh. Dengan proses pembangunan gedung gereja di tengah jalan ini juga  menunjukkan bahwa Sintang sangat kondusif dalam keberagaman terutama bidang keagamaan.
Ketua perwakilan majelis sinode regional II Kalbar, Terry Ibrahim. “saya sangat bangga dengan para pemimpin Sintang ini, Bapak Bupati, Bapak Ketua DPRD yang begitu kuat dalam membantu komunitas keagamaan terutama dalam membangun rumah ibadah. Tidak pernah pilih-pilih baik itu masjid, gereja katolik maupun protestan,” terang Terry. “kami berharap gereja ini nantinya akan menjadi icon juga di Kabupaten Sintang ini,” tambahnya.
Pada kesempatan ini Terry Ibarahim yang juga sekaligus Wakil DPRD mengingatkan mengenai penanganan keuangan pembangunan. “perlu di perhatikan dengan seksama oleh panitia karena ini dana hibah, pelaporan keuangannya harus sangat hati-hati,” katanya.
Ketua Pembangunan gereja, Abdul Syufriadi,. SH,.M.Si menyampaikan bahwa pengerjaan gedung gereja ini secara swa kelola, bahkan para perancang bangunan pun dari jemaat gereja beberapa hal. Abdul yang juga sekaligus Asisten I Setda Sintang bidang pemerintahan tersebut mengatakan, “modal yang digunakan sebagian bersumber dari dana hibah 5 M dari dana APBD. Pelaksanaan pembangunan ini dikoordinasi oleh kelompok panitia.”
Pembangunan gedung ini, rehap total dengan pertimbangan karena pondasi yang lama tidak mampu menahan bangunan yang baru. Saat ini, progres pembangunan berupa material sudah tersedia cukup. Tukang sudah ada. Alat dan sarana juga sudah lengkap termasuk mesin dan mess bagi para tukang..
Acara ini dihadiri oleh sejumlah jemaat GKE Petra Sintang. Turut hadir dalam acara ini, Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang, Dra. Yosepha Hasnah, M.Si bersama Ketua Tim Penggerak PKK Sintang, Yasinta Askiman, serta sejumlah pimpinan OPD Sintang.
Demikian siaran berita dari Humas Pemda Sintang.

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *