Kategori

HEADLINE NEWS

Subscribe Here!

Enter your email address. It;s free!

Delivered by FeedBurner

Laksanakan Patroli Bersama Saat Banjir, Ini Yang Dilakukan Personil Polres Kapuas Hulu


Www.warta86.com - Putussibau - Polres Kapuas Hulu bersama BPBD Kabupaten Kapuas Hulu, telah melakukan patroli bersama, untuk monitor dan mengevakuasi warga yang terdampak banjir diwilayah Putussibau, Sabtu 6 Agustus 2022.


Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar, S.I.K melalui Kabag Ops, AKP Edhi Trisno Tarigan, S.H menyatakan bahwa dalam patroli gabungan tersebut pihaknya jalan melalui Jalan ayani, DI Panjaitan, Komyos Sudarso, Ngurah Rai, S. Parman, Jalan Lintas Selatan sampai dengan simpang 4 bandara.


"Kami membantu masyarakat yang memerlukan pertolongan Polisi, untuk dilakukan evakuasi dari tempat satu ke tempat yang lain, serta membutuhkan pertolongan polisi untuk berobat Ke Rumah sakit Umum Putussibau," ujarnya.


Selain itu juga jelas Edhi, pihaknya membantu masyarakat yang sudah sembuh dari RS Umum ke tempat penjemputan yang di tunggu keluarga di rumah. 


"Terus membantu masyarakat yang hendak berangkat ke Pontianak ke terminal bus-bus yang menuju ke Pontianak," ucapnya.


Kemudian, membantu masyarakat yang baru selesai melaksnakan menguburan dari kuburan kedamin ke rumah masing masyarakat tersebut. 


"Terakhir adalah membantu masyarakat yang kendaraannya mengalami gangguan atau trouble

dan yang tenggelam karena banjir, dan memerlukan bantuan polisi untuk mengecek rumah yang di tinggal kan karna banjir," ungkapnya.


Dijelaskan Edhi, keadaan banjir saat ini secara umum mengalami surut, sebanyak 5 cm, ketinggian air rata rata 70 cm  "Hanya bisa di lalui mobil Truck dan doble kabin sedangkan untuk motor tidak bisa sama sekali," ungkapnya.


#poldakalbar

#polreskapuashulu

#bidhumaspoldakalbar

#banjir


Penulis : humas polres kapuas hulu

Publish:Red/W86

Previous
« Prev Post

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *