Www.Warta86.com,- Aceh ,Tanggal 5 Mei 2025 menjadi momen istimewa bagi banyak orang. Selain dianggap tanggal cantik karena susunan angkanya yang unik dan mudah diingat, sejumlah ibu juga merasakan kebahagiaan ganda karena melahirkan buah hati mereka tepat di hari tersebut.
Salah satunya terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Zubir Mahmud, Kabupaten Aceh Timur, di mana tercatat sebanyak 15 bayi lahir pada tanggal yang disebut-sebut spesial itu.
Seorang ibu asal Kecamatan Idi Tunong, yang enggan disebutkan namanya, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelahiran anak pertamanya yang bertepatan dengan tanggal cantik tersebut.
“Awalnya tidak menyangka. Tapi alhamdulillah, anak pertama saya lahir di tanggal yang mudah diingat. Perasaannya tentu sangat senang dan bersyukur,” ujarnya di ruang perawatan.
Suasana di ruang bersalin rumah sakit tampak sibuk. Sejumlah bidan terlihat sigap menangani persalinan, mulai dari menyambut bayi di ruang operasi hingga observasi selama dua jam, sebelum akhirnya dirawat di ruang bayi sehat.
Kepala RSUD dr. Zubir Mahmud, dr. Edi Gunawan, MARS, melalui Humas Cut Sofiana, SKM., MKM., menyampaikan bahwa seluruh bayi yang lahir dalam kondisi sehat.
“Alhamdulillah, proses persalinannya berjalan lancar. Dari total 15 bayi, delapan di antaranya laki-laki dan tujuh perempuan, semuanya lahir melalui operasi caesar,” jelasnya, Rabu (7/5/2025).
Cut Sofiana menambahkan, seluruh ibu melahirkan dalam usia kehamilan cukup bulan, dengan berat rata-rata bayi antara 3.100 gram hingga 3.600 gram.
“Ini menjadi hari yang menggembirakan, bukan hanya karena tanggalnya yang unik, tapi juga karena semua ibu dan bayi dalam kondisi sehat,” pungkasnya.
Red
« Prev Post
Next Post »