
Kapolsek Sintang Kota
Iptu Ruslan Abdul Gani, SH mengatakan selama memasuki bulan suci
Ramadan. Polres Sintang telah melakukan ploting pengamanan. Mulai dari
tempat ibadah saat tarawih hingga keberadaan keramaian di Pasar Juadah.
“Untuk pengamanan Pasar Juadah dan sholat terawih di terjunkan petugas di masing-masing titik,” kata Kapolsek, Sabtu (19/5/18).
Pengamanan ini, katanya dalam rangka memberikan rasa aman kepada
masyarakat, terutama umat Islam kota Sintang yang saat ini menjalankan
ibadah puasa di bulan Ramadan.
“Personil yang kita turunkan, untuk mengamankan lokasi Pasar Juadah, termasuk arus lalu lintas disekitar,” katanya.
Disebutkan Kapolsek, penempatan petugas polisi tersebut sudah
dilaksanakan sejak awal Puasa Ramadan. Diantaranya lokasi pasar juadah
di Jalan Siliwangi, komplek masjid Al hikmah dan beberapa lokasi
lainnya.
“Kalau sudah memasuki sore hari, atau setelah salat
Ashar. Biasanya pasar juadah yang menyediakan makanan dan minuman
berbuka puasa (takjil) selalu diramaikan warga,” katanya.
Meskipun ada petugas polisi yang diterjunkan, Kapolsek Iptu Ruslan Abdul
Gani, SH mengimbau agar warga untuk selalu berhati-hati dalam berlalu
lintas. Kemudian memarkir kendaraan tidak di bahu jalan, simpan ditempat
yang aman dompet, uang atau harta lainnya.
“Jangan segan-segan,
jika mendapati atau melihat hal yang mencurigakan, untuk segera
melaporkan ke petugas polisi terdekat,” imbuhnya.
Penulis : Imam
Publish:W86
Previous
« Prev Post
« Prev Post
Next
Next Post »
Next Post »